B

Mengenal Fungsi Pendidikan dan Penjelasannya, Perlu Diketahui

Admin | 24 views

Nov 22, 2024

kelas

Fungsi pendidikan penting diketahui setiap orang, terutama pelajar dan mahasiswa. Pendidikan merupakan salah satu hal yang penting dalam kehidupan sehari-hari. Melalui pendidikan, seseorang dapat menyerap banyak ilmu dan mengejar cita-citanya.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memperoleh beragam ilmu, yaitu melalui pendidikan. Seseorang dapat mengasah keterampilan dan keahliannya melalui pelatihan atau pengajaran di sekolah dasar, sekolah menengah, hingga perguruan tinggi. Fungsi pendidikan dalam kehidupan sehari-hari tentu sudah tidak diragukan lagi. Berikut sejumlah fungsi pendidikan dan penjelasannya yang dilansir dari Liputan6.com:

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pendidikan merupakan proses pengubahan sikap dan tata laku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan; proses, cara, perbuatan mendidik.

Pendidikan merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk kehidupan sehari-hari. Melalui pendidikan, seseorang dapat mengembangkan potensi yang dimilikinya.

Salah satu fungsi pendidikan yang paling utama adalah mengembangkan potensi dan mencerdaskan individu dengan lebih baik. Dengan begitu, hal ini diharapkan dapat menjadikan individu menjadi pribadi yang memiliki kreativitas, berpengetahuan luas, berkepribadian, dan bertanggung jawab.

Sementara itu, menurut Horton dan Hunt, lembaga pendidikan berkaitan dengan fungsi nyata sebagai berikut:

• Mengembangkan bakat perseorangan demi kepuasan pribadi dan bagi kepentingan masyarakat.

• Menyediakan sarana untuk pembangkangan. Artinya, sekolah memiliki potensi untuk menanamkan nilai pembangkangan di masyarakat. Hal ini tercermin dengan adanya perubahan pandangan antara sekolah dan masyarakat tentang suatu hal, seperti pendidikan seks dan sikap terbuka.

• Pendidikan sekolah diharapkan dapat mensosialisasikan kepada para anak didiknya untuk menerima perbedaan prestise, privilese, dan status yang ada dalam masyarakat. Selain itu, sekolah juga diharapkan mampu menjadi saluran mobilitas siswa ke status sosial yang lebih tinggi atau paling tidak sesuai dengan status orang tuanya.

• Mempersiapkan anggota masyarakat untuk mencari nafkah.

 

sumber: https://www.merdeka.com/jateng/mengenal-fungsi-pendidikan-dan-penjelasannya-perlu-diketahui-kln.html

Post Views : 24 views

Posted in

Berita Lainnya

Baca Juga

ASR Nyoblos di Anduonohu Kota Kendari, Ini Harapannya

ASR Nyoblos di Anduonohu Kota Kendari, Ini...

Danrem 143/HO Pimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI di Makorem 143/HO

Danrem 143/HO Pimpin Upacara Peringatan Hari Juang...

Ketua Umum Gadapaksi Indonesia Sambut Kunjungan Pengasuh Pondok Pesantren Duwet Wates

Ketua Umum Gadapaksi Indonesia Sambut Kunjungan Pengasuh...

Sejumlah Personel Mengamankan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 di Kota Kendari

Sejumlah Personel Mengamankan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024...

Kabinet Merah Putih: Membangun Harapan Bagi Rakyat Indonesia

Kabinet Merah Putih: Membangun Harapan Bagi Rakyat...

Pos Populer

sidebar-ads

Pengunjung